Ingin Tahu Tempat Laundry Malang? Cek 20 Daftar Di Sini

Informasi mengenai tempat laundry Malang, mungkin akan sangat membantu kamu yang sedang malas mencuci atau mungkin punya jadwal yang sangat padat dan membuat kamu tidak punya kesempatan mencuci. Kamu bisa mendapatkan informasi tersebut secara lengkap pada artikel ini. 

Nantinya, kamu bisa mengetahui di mana saja tempat laundry di Malang yang terbaik, laundry yang terdekat di Malang, laundry yang menyediakan layanan antar jemput, laundry dengan layanan yang sehari jadi, atau bahkan laundry yang buka selama 24 jam dan akan memberikan layanan laundry kapanpun kamu inginkan. 

Selain mendapatkan informasi tentang beberapa laundry dengan karakteristik tersebut, kamu pun bisa mengetahui di mana alamat, nomor telepon, jam operasional, sampai pada situs website yang mereka miliki. Tentunya, beberapa informasi tersebut akan memudahkanmu untuk menghubungi mereka dan menggunakan jasanya. 

Rekomendasi Laundry Malang Terbaik

Pertama, di artikel ini kamu bisa mendapatkan informasi tempat laundry Malang yang terbaik. Ulasan yang ditulis di artikel ini, berdasarkan layanan yang telah mereka lakukan terhadap setiap pelanggannya. Dengan mengetahui laundry yang terbaik, kamu tidak akan kecewa terhadap setiap layanan yang mereka berikan: 

1. Melia Laundry & Dry Cleaning Malang

  • Alamat: Jl. Kembang Sepatu Jl. Kalpataru No.Kav. 2, Jatimulyo, Lowokwaru, Malang City, East Java 65141
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 08.00 – 18.00 WIB
  • Nomor telepon: (0341) 4351900
  • Situs web: – 

Jika kamu ingin mencari tempat laundry terdekat dan terbaik yang ada di Malang, ada baiknya untuk memilih Melia Laundry & Dry Cleaning Malang. Berdasarkan nama yang digunakan, di tempat laundry ini kamu juga bisa mendapatkan layanan dry cleaning dengan kualitas pengerjaan yang tidak akan mengecewakan. 

Salah satu laundry Malang terbaik ini, akan memberikan pelayanan terbaik bagi setiap pelanggannya. Mungkin memang, harga yang ditawarkan untuk jasanya cukup mahal bagi sebagian orang. Namun, dengan kualitas pengerjaan laundry yang maksimal, harga tersebut masih belum ada apa-apanya. 

Misalkan saja, kalau kamu ingin mencuci baju dengan metode pencucian khusus layaknya kebaya, gaun, kemeja, jas, dan lain sejenisnya, sangat tepat untuk menggunakan jasa laundry satu ini. Pasalnya, layanan dry clean yang ditawarkan, akan menjaga kualitas dari barang dan tidak akan membuatnya rusak sedikitpun. 

2. Le Choix Laundry

  • Alamat: Jl. Pahlawan Trip, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Sabtu pukul 08.00 – 16.00 WIB
  • Nomor telepon: (0341) 578578
  • Situs web: – 

Le Choix Laundry, merupakan pilihan yang tepat bagi kamu yang sedang mencari tempat Laundry Malang kota Malang Jawa Timur. Di dalam Le Choix Laundry, kamu akan mendapatkan serangkaian pelayanan yang memuaskan. Pasalnya, tempat laundry ini sudah punya mesin yang canggih serta tenaga profesional. 

Sebagai salah satu laundry Malang terbaik, Le Choix Laundry dikatakan sebagai laundry premium-nya kota Malang. Mau cuci baju yang harus dicuci dengan metode khusus? Le Choix Laundry akan menyediakannya untukmu. Jangan khawatir barang laundryan rusak, karena tempat laundry ini sudah sangat profesional. 

Memang, harganya tergolong mahal bagi sebagian orang. Namun, hal tersebut sangat wajar karena tempat laundry ini memiliki karyawan profesional serta mesin cuci dan beberapa peralatan yang sangat lengkap. Le Choix Laundry pun menyediakan jasa antar dan jemput barang-barang yang ingin kamu laundry. 

3. Express Laundry Kiloan

  • Alamat: Jl. Jaksa Agung Suprapto No.1B, Samaan, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65112
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 09.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0881 9025 228
  • Situs web: http://laundryexpres.blogspot.com/

Express Laundry Kiloan, memang sudah sangat dikenal sebagai salah satu laundry Malang yang terbaik. Layanan yang disediakan di sini, memang sangat lengkap. Kamu pun bisa langsung menghubungi mereka lewat telepon, WhatsApp, atau bahkan lewat SMS untuk mendapatkan layanannya. 

Walaupun harga laundry di Malang rata-rata tergolong mahal, Express Laundry Kiloan berbeda. Kamu masih bisa mendapatkan pelayanan maksimal walaupun dengan harga layanan yang lebih murah. Silakan langsung hubungi nomor yang sudah dituliskan untuk mengetahui rincian harganya. 

Express Laundry Kiloan, menyediakan jasa cuci pakaian, sepatu, seprai, sarung bantal/guling, taplak meja, dan masih banyak lagi. Tempat laundry terbaik satu ini, juga menyediakan layanan antar-jemput untuk barang yang akan dan telah selesai di-laundry. Jangan ragu untuk menggunakan jasa mereka. 

4. Atlantic Prime Laundry & Dry Cleaning

  • Alamat: Jl. Lkr. Blimbing Indah No.9, Pandanwangi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0817 0533 488
  • Situs web: – 

Kalau mau layanan laundry Malang murah namun dengan hasil yang tidak mengecewakan, sepertinya kamu perlu coba menggunakan jasa yang ditawarkan oleh Atlantic Prime Laundry & Dry Cleaning. Di sini, walaupun harga layanannya tergolong murah, hasilnya tidak akan mengecewakan. 

Pada laundry Malang terbaik satu ini, setiap barang yang akan kamu laundry, akan dicuci menggunakan mesin cuci yang modern. Begitu juga dengan tahap pengeringan sampai setrikanya. Apalagi, Atlantic Prime menyediakan layanan Dry Cleaning yang sangat bermanfaat bagimu yang ingin laundry baju tertentu. 

Layanan Dry Cleaning yang mereka sediakan, akan membuat setiap baju seperti boneka, baju rajut, kebaya, jas, dan beberapa jenis pakaian dengan metode pencucian khusus, kualitasnya tetap terjaga. Jadi, jangan khawatir ada robek, lecet, dan mengalami penurunan kualitas pakaian kalau kamu menggunakan jasa cuci di sini. 

5. Wiranas Laundry & Dry Cleaning

laundry malang
Tempat Laundry Malang
  • Alamat: Jl. R. Tumenggung Suryo No.131 E, Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65123
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 19.00 WIB
  • Nomor telepon: (0341) 416088
  • Situs web: – 

Tempat laundry Malang yang juga akan memberikan pelayanan terbaik walaupun harganya murah, adalah Wiranas Laundry & Dry Cleaning. Pada tempat laundry satu ini, kamu akan mendapatkan jasa gratis antar setiap barang yang telah selesai dicuci dan disetrika dengan rapi. 

Hasilnya, tentu saja tidak akan mengecewakan. Kamu juga bisa mengatur waktu laundry selesai sesuai dengan keinginan. Jadi, kapanpun kamu mau laundry milikmu selesai, maka mereka akan menyediakannya. Kalau kamu langsung datang ke tempatnya, kamu akan dilayani dengan sangat ramah.

Walaupun dikatakan murah, masih belum ada informasi rinci mengenai daftar harga Wiranas Laundry Malang. Informasi yang didapatkan hanya mengatakan kalau tempat ini menyediakan layanan laundry dengan harga murah. Mungkin kamu bisa menghubungi laundry tersebut untuk informasi daftar harga lengkapnya. 

6. Oxy Laundry Malang

  • Alamat: Jl. Soekarno – Hatta No.76a, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65142
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 22.00 WIB
  • Nomor telepon: 0813 8038 3735
  • Situs web: – 

Kalau kamu mencari laundry Suhat Malang, maka jawabannya adalah Oxy Laundry. Bisa dikatakan, layanan dari Oxy Laundry itu sangat lengkap. Bahkan kamu bisa melakukan self-service di sini. Jadi, kamu dapat mencuci sendiri dengan peralatan dan perlengkapan yang sudah mereka sediakan. 

Laundry Malang satu ini, sebenarnya tersebar di beberapa wilayah Malang lainnya. Jadi, kamu bisa lebih mudah mengunjunginya kalau memang Oxy Laundry juga membuka cabang di daerahmu. Kalau self-service, harganya itu per 5kg yakni Rp 50.000. Tapi kalau kamu member Oxy Laundry, ada diskon 10%.

Tempat laundry mereka pun cukup bersih. Harganya juga standar. Dan hasil pengerjaannya, tergolong cepat. Bahkan kamu bisa mengambil hasil cucian 1 hari setelah datang ke tempat laundry ini. Banyak orang yang menyarankan, kalau lagi dalam kondisi mendesak, kamu bisa menggunakan jasa Oxy Laundry Malang ini. 

7. ZeeRAF Laundry

  • Alamat: Perum Orange, Jl. Cakalang, RT.06/RW.08, Polowijen, Blimbing, Malang City, East Java 65126
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 21.00 WIB
  • Nomor telepon: 0812 3361 569
  • Situs web: https://zeeraflaundry.business.site/

Ingin menggunakan jasa laundry Malang yang sudah berpengalaman? Mungkin saatnya kamu tahu mengenai ZeeRAF Laundry. Berbicara masalah pengalaman, tempat laundry ini, merupakan salah satu yang paling lama melayani pelanggan untuk urusan cuci mencuci. 

Pasalnya, tempat laundry ini, sudah beroperasi kurang lebih selama 15 tahun. Dalam jangka waktu tersebut, tentu saja mereka sudah memiliki segudang pengalaman dalam urusan mencuci barang-barang milik pelanggan. Entah itu dari mengatasi keluhan, metode cuci, dan juga layanan yang diberikan. 

Saat ada satu perusahaan atau penyedia jasa yang beroperasinya lebih dari sepuluh tahun, mereka sudah sangat hafal terhadap keinginan pelanggan. Selain itu, mereka juga akan memberikan layanan terbaik dibandingkan penyedia jasa laundry yang baru buka atau bahkan buka beberapa tahun saja. 

Laundry Antar Jemput Terdekat di Malang

laundry di malang
Laundry di Malang

Selain sudah mendapatkan informasi tentang laundry Malang terbaik, mungkin kamu juga membutuhkan informasi lain mengenai laundry yang menyediakan layanan antar-jemput. Jika menginginkannya, silakan baca ulasan beberapa tempat laundry yang akan disediakan berikut ini: 

8. Laundry Antar Jemput Malang Yasashii

  • Alamat: Jl. MT. Haryono Gg.XXI No.23, RT.04/RW.06, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65144
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 00.00 WIB
  • Nomor telepon: 0812 3138 9171
  • Situs web: https://laundrykiloanmalang.business.site/

Kamu bisa mencoba layanan dari laundry Malang antar jemput Yasashii di daerah Dinoyo. Laundry Yasashii, akan memastikan hasil kerjanya rapi, wangi, dan tentu saja,  bersih. Selain itu, keunggulan dari tempat laundry satu ini, adalah ketepatan waktu pencucian. 

Kalau laundry Malang ini bilang selesai dalam tiga hari, maka di hari ketiga tersebutlah kamu akan mendapatkan barang-barang yang telah di-laundry. Tentu saja, layanan antar-jemput yang diberikan, sangat menguntungkan bagimu. Dan lagi, layanan antar-jemputnya tidak dipungut biaya. 

Selain memberikan layanan yang maksimal, harganya juga masih terjangkau untuk daerah Malang. Per kilogramnya, kamu hanya perlu membayar Rp 6.000 saja. Mungkin harganya beda kalau kamu minta cuci sepatu atau pakaian yang menggunakan metode pencucian khusus. Silakan hubungi mereka untuk informasi tersebut. 

9. Laundry Antar Jemput Hancabarasih

  • Alamat: Jl. Serayu No.23, Bunulrejo, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65144
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Sabtu pukul 06.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0899 9301 515
  • Situs web: https://laundryantarjemputmalang.business.site/

Laundry Malang yang juga menyediakan layanan antar-jemput lainnya, adalah Hancabarasih. Selain memberikan pelayanan antar-jemput, laundry satu ini juga bukanya dari pagi hari sampai malam. Dengan kata lain, walaupun tidak 24 jam, kamu bisa mendapatkan pelayanan jam operasional cukup panjang. 

Laundry terdekat murah di Malang satu ini, juga menawarkan promo khusus bagi kamu yang mengunjungi websitenya. Di sana, ada tombol ‘Dapatkan Penawaran’ yang harus kamu klik. Menurut informasi yang didapatkan, promo tersebut merupakan gratis cuci baju saat kamu order pertama kali. 

Dengan demikian, setidaknya nanti kamu dapat menilai bagaimana kualitas pelayanan dan pengerjaan cucian yang mereka lakukan tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun. Jika hasilnya sangat memuaskan, maka silakan berlangganan di tempat laundry satu ini. 

10. Utama Laundry

  • Alamat: Jl. Dokter Cipto No.22, Rampal Celaket, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 21.00 WIB
  • Nomor telepon: 0819 4494 0133
  • Situs web: https://utamalaundry-laundry.business.site/

Utama Laundry, juga merupakan salah satu tempat laundry Malang yang menyediakan layanan antar-jemput. Tempat laundry ini, buka sampai malam yakni pukul 21.00 WIB. Kalau kamu kerja kantoran dan seringkali pulang sore, maka laundry ini merupakan pilihan yang tepat. 

Pasalnya, walaupun kamu pulang sore, Utama Laundry masih buka karena jam operasionalnya memang cukup panjang. Tak hanya itu saja. Masih ada beberapa layanan lain yang bisa kamu dapatkan. Misalnya saja, laundry kilat. Utama Laundry, juga menyediakannya untukmu. 

Kalau kamu memang butuh tempat laundry yang bisa menyelesaikan cucian beberapa barang yang dibutuhkan dalam waktu cepat, maka Utama Laundry bisa jadi jawaban. Mau sehari atau bahkan semalam saja, masih bisa. Memang, akan ada biaya tambahan. Tapi masih cukup terjangkau dan masih worth untuk dikeluarkan. 

11. Orange Laundry

  • Alamat: Jl. Candi Kalasan I No.18, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65125
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 21.00 WIB
  • Nomor telepon: 0853 3064 2772
  • Situs web: http://orangelaundry-malang.business.site/

Nah Orange Laundry ini, dapat kamu pilih kalau butuh layanan antar-jemput. Laundry Malang satu ini, akan menyediakan layanan tersebut. Kamu pun tak perlu mengeluarkan uang sepeserpun jika ingin mendapatkan layanannya. Cukup hubungi nomor di atas, mereka akan menjemput barang-barang yang ingin dicuci. 

Jika kamu sangat suka dengan pelayanan dan respon yang cepat, maka Orange Laundry bisa dijadikan pilihan. Admin yang bertugas untuk membalas setiap telepon dan chat yang masuk, memang sangat responsif. Selain itu, pelayanan yang mereka lakukan juga cukup baik. 

Misalnya saja, ketika ada keluhan pelanggan atau permintaan dari pelanggan. Mereka akan tetap menjawab tanpa marah-marah dan malah menyalahkan pelanggan. Jika keluhan datang lantaran kesalahan mereka, maka mereka akan meminta maaf atas hasil yang kurang memuaskan. 

12. Laundry Antar Jemput Malang Randori

  • Alamat: Jl. Notojoyo, Babatan, Tegalgondo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65144
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 05.00 – 23.30 WIB
  • Nomor telepon: 0812 3138 9171
  • Situs web: https://laundry-express-randori-antar-jemput-malang.business.site/

Laundry Malang lainnya yang menyediakan layanan antar-jemput, adalah Randori. Di atas, memang sudah disebutkan jam operasional untuk melakukan laundry dari jam 05.00 – 23.30 WIB. Tapi kalau untuk mengantar dan menjemput barang-barang cucian, mereka akan melayanimu selama 24 jam. Jadi jangan khawatir. 

Tak hanya itu saja, Randori juga menyediakan layanan lainnya. Misalnya saja, ada cuci express. Cuci express-nya pun bervariasi. Ada yang 3 jam, 6 jam, 12 jam, atau 24 jam. Jadi, kalau butuh tempat cuci yang menyediakan layanan cuci express, mungkin Randori juga sangat tepat untuk jadi pilihanmu. 

Selain itu, mereka akan memberikan hasil pengerjaan laundry yang memuaskan. Kamu bisa mendapatkan hasil cucian yang bersih, wangi, dan juga dengan setrika licin serta rapi. Parfumnya pun, dapat kamu pilih sesuai dengan keinginan. Menurut beberapa informasi, di tempat laundry ini tidak ada kasus pakaian hilang, selip, atau rusak. 

Laundry Malang Sehari Jadi

laundry malang
Laundry Malang Sehari Jadi

Terkadang, ada momen tertentu yang mengharuskan seseorang untuk mencuci baju atau pakaian dalam waktu cepat karena akan digunakan lagi. Jika sudah kepepet dan nggak tahu harus ngapain lagi, kamu bisa pilih beberapa laundry Malang dengan layanan sehari jadi berikut ini: 

13. Twins Laundry

  • Alamat: Jl. Muharto Gg. 7 No.51 RT 06/RW 07, Kota Malang
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0857 3145 5374
  • Situs web: – 

Twins Laundry, memang bisa jadi pilihanmu kalau butuh laundry Malang dengan layanan sehari jadi. Tempat laundry ini, memang sudah cukup terkenal di kalangan anak kost, kantor, dan juga penginapan. Hampir setiap orang dari tempat tersebut, mempercayakan urusan laundry pada Twins Laundry. 

Twins Laundry, memiliki konsumen yang rata-rata dari perseorangan, apartemen, kos, dan lain sejenisnya. Mereka juga menyediakan layanan antar jemput bagi kamu yang mager untuk keluar kost atau apartemen. Setiap antar-jemput, kamu tidak perlu mengeluarkan uang karena memang gratis. 

Selain menyediakan layanan antar jemput, cuci sehari jadi atau express, tempat laundry ini juga menyediakan paket reguler bagi kamu yang tidak buru-buru ingin memakai pakaian yang dibutuhkan. Twins Laundry, jawaban tepat bagi berbagai kebutuhan cucianmu. 

14. Cooci Laundry

  • Alamat: Jl. Raya Sulfat No. 51, Kec. Purwantora, Kota Malang
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0822 9040 0704
  • Situs web: – 

Cooci Laundry, juga sangat tepat dipilih kalau kamu ingin tempat laundry Malang yang menyediakan layanan sehari jadi. Penyedia jasa laundry ini, memang merupakan salah satu yang sudah profesional di kota Malang. Kamu bisa mencuci berbagai hal seperti pakaian sehari-hari, sepatu, tas, selimut, bed cover, gordyn, dan lain sebagainya. 

Di sini, tentu saja menyediakan layanan laundry kiloan atau juga satuan. Keunggulan Cooci Laundry dibandingkan penyedia jasa laundry lainnya, adalah dari sisi kualitas pengerjaannya. Kamu bisa mendapatkan hasil cucian yang diproses dengan higienis, wangi, licin, dan rapi. 

15. Malang Laundry

  • Alamat: Jl. Simpang KH. Yusuf Putri Kartika Asri D7, Kota Malang
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0812 1622 9899
  • Situs web: – 

Malang Laundry, juga akan menyediakan kebutuhanmu dalam hal penyedia jasa laundry yang memberikan layanan sehari jadi. Laundry Malang ini, juga menyediakan layanan antar-jemput barang cucian secara gratis. Di sini, ada dua paket yang bisa dipilih: paket reguler dan paket express. 

Silakan pilih paket mana saja yang menjadi kebutuhanmu. Layanan yang diunggulkan dari Malang Laundry, adalah satu mesin untuk satu customer. Jadi, barang-barang yang kamu cuci, tidak akan dicampur dengan barang milik orang lain saat dalam proses mencucinya. 

Dengan demikian, kamu bisa tenang karena barang-barang cucianmu, tidak akan dicampur dengan keringat orang lain yang mungkin masih menempel. Pencucian secara terpisah atau dibedakan dengan setiap orang, tentu akan membuat hasil cucian jadi lebih higienis. 

16. Le-Choix Laundry & Dry Clean

  • Alamat: Jl. Pahlawan Trip 23A, Oro-oro Dowo, Kota Malang
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0341 578578
  • Situs web: – 

Le-Choix Laundry & Dry Clean ini, memang sudah sangat terkenal di kota Malang. Mereka juga cukup gencar melakukan pemasaran lewat sosial media. Biasanya, kalau ada usaha yang cukup gencar melakukan promosi, kualitas yang ditawarkan dalam setiap produk atau layanannya, tidak akan mengecewakan. 

Dengan demikian, salah satu tempat laundry Malang ini, hasil cuciannya tidak akan mengecewakan. Selain itu, tentu saja ada layanan sehari jadi atau express bagi kamu yang membutuhkannya. Silakan hubungi nomor yang sudah dituliskan untuk informasi lebih lengkap lagi. 

17. Wonderwash Laundry

  • Alamat: Jl. Cengkeh No.29 A, Kota Malang
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu pukul 07.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0888 3317 231
  • Situs web: – 

Wonder Wash Laundry, juga menyediakan layanan express atau sehari jadi. Laundry ini, sebenarnya merupakan jenis usaha franchise. Dengan kata lain, Wonderwash Laundry juga tersebar di beberapa wilayah Malang lainnya. Mereka menyediakan paket laundry kiloan dan juga satuan. 

Laundry Malang ini, memiliki slogan yang cukup meyakinkan dengan mengatakan bahwa mereka bukan hanya mencuci pakaian pelanggan saja, tapi juga mempercantik tampilannya. Penasaran dengan bagaimana layanannya? Monggo dibuktikan sendiri dengan menggunakan jasanya. 

Laundry Malang 24 Jam

Tak bisa dipungkiri, sewaktu-waktu memang seseorang pasti butuh tempat laundry Malang yang buka 24 jam. Entah itu karena keterbatasan waktu untuk pergi ke laundry saking sibuknya, atau karena ada momen tertentu yang menyebabkan seseorang harus mencari cucian dalam waktu yang ‘nggak wajar’: 

18. Fast Laundry

  • Alamat: Jl. Cikurai No.2, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu selama 24 jam
  • Nomor telepon: 0851 5623 9895
  • Situs web: https://linktr.ee/fastlaundry.mlg

Fast Laundry, adalah salah satu tempat laundry Malang yang buka 24 jam. Kalau dilihat dari informasi yang bisa didapatkan, tempat laundry ini memang cukup profesional. Sosial medianya digarap dengan sangat baik lantaran menyediakan informasi yang cukup lengkap. 

Di Fast Laundry, kamu bisa memilih beberapa paket. Ada paket reguler, kilat, express, dan juga VIP. Tentang perbedaannya, tentu saja dari kecepatan waktu pengerjaan. Harganya juga beda. Kalau paket reguler, harganya Rp 5.000 dengan lama pencucian 3 hari. Kalau paket kilat, harganya Rp 8.000 dengan lama pencucian 1 hari. 

Sedangkan untuk paket express, harganya 13.000 tapi waktu pengerjaan cuciannya 6 jam. Dan paling mahal sekaligus paling cepat, yakni paket VIP karena hanya butuh waktu 3 jam untuk proses pencucian sampai selesai. Harganya Rp 18.000. Informasi lebih lengkap, bisa kamu dapatkan pada sosial medianya. 

19. Fafa Laundry

  • Alamat: Jl. Danau Bratan Timur III No.D/4 Sawojajar, Madyopuro, Kec. Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur 65139
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu selama 24 jam
  • Nomor telepon: 0821 4754 8753
  • Situs web: https://fafalaundry.business.site/

Fafa Laundry, juga menyediakan layanan selama 24 jam dalam satu pekan. Jadi, kapanpun kamu menghubungi mereka untuk laundry, Fafa Laundry akan tetap meresponnya. Belum ada informasi yang lengkap mengenai layanan dan paket yang disediakan. 

Mereka hanya menyediakan informasi tentang layanan laundry kiloan dan juga cuci beberapa barang seperti baju, celana, karpet, dan juga boneka. Maka dari itu, kalau kamu ingin menggunakan jasa laundry Malang satu ini, monggo dihubungi dulu untuk dapat informasi yang lebih lengkap lagi. 

20. Thata Laundry

  • Alamat: Jl. Tlk. Bayur No.61, Pandanwangi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65124
  • Jam buka: dari hari Senin sampai dengan hari Minggu selama 24 jam
  • Nomor telepon: 0851 0041 8889
  • Situs web: https://www.laundrysofamalang.com/

Nah kalau ini, merupakan salah satu laundry Malang yang buka 24 jam khusus untuk sofa. Selain itu, tempat laundry ini juga menyediakan jasa cuci karpet, springbed, dan juga cuci jok mobil. Laundry ini, memang tidak menyediakan layanan cuci pakaian atau barang-barang yang di-laundry pada umumnya. 

Terkait harga, untuk cuci sofa, kamu hanya perlu membayar Rp 45.000 – Rp 65.000 per dudukan. Sedangkan untuk cuci springbed, tarifnya Rp 160.000 – Rp 185.000. Cuci interior mobil, harganya Rp 300.000 – Rp 400.000. Cuci karpet, itu Rp 15.000 per meter persegi dan untuk cuci kursi kantor, tarifnya Rp 30.000 – Rp 40.000 per dudukannya. 

Dalam website yang mereka miliki, sudah ada beberapa foto before-after yang menujukkan hasil kerjanya. Bisa dikatakan, mereka mencuci beberapa barang tersebut dengan sangat baik. Ada beberapa barang yang sudah tampak buruk, setelah mereka cuci, jadi tampak seperti baru lagi. 

Alamat Google Maps Laundry di Malang

Bagi kamu yang ingin mencari tahu lebih detail mengenai informasi alamat laundry Malang, bisa cek map berikut ini:

Itulah serangkaian informasi mengenai penyedia jasa laundry Malang yang bisa kamu pilih. Kamu bisa memilih penyedia jasa laundry sesuai dengan kebutuhan. Mau yang 24 jam, sehari jadi, express, atau yang terbaik, sudah semuanya disediakan pada ulasan di artikel ini. Semoga informasi tersebut cukup membantu.