Memancing merupakan kegiatan yang mengasyikkan bagi sebagian orang. Tentu saja, kamu membutuhkan alat-alat yang lengkap untuk memancing agar lebih seru. Bagi kamu yang bertempat tinggal di Surabaya, rekomendasi toko pancing Surabaya terbaik yang akan direkomendasikan berikut ini mungkin bisa jadi pilihan.
Biasanya, toko pancing yang terbaik, akan menyediakan segala kebutuhan memancingmu. Jadi, kamu tidak perlu bolak-balik lagi untuk mencari alat-alat memancing yang dibutuhkan. Nah, kira-kira, di mana saja tempat yang memiliki koleksi alat pancing dan berbagai kebutuhan lainnya secara lengkap?
Daftar isi:
Toko Pancing Surabaya
Sebenarnya, ada banyak distributor alat pancing Surabaya dan juga toko pancing yang bisa dikunjungi. Namun terkadang, tak semua kebutuhan pemancing bisa dipenuhi. Kadang ada koleksi yang tidak lengkap, ada yang harganya terlalu mahal, atau mungkin pelayanannya tidak maksimal.
Jika kamu sedang mencari toko pancing terbesar di Surabaya dan juga memiliki berbagai koleksi alat-alat serta kebutuhan memancing yang lengkap, maka simak beberapa tempat atau tokonya berikut ini.
1. Graha Pancing
- Alamat: Jl. Mayjen HR. Muhammad, Pradahkalikendal, Kec. Dukuh Pakis, Kota Surabaya, Jawa Timur 60226
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 09.00 – 18.00
- Nomor telepon: (031) 7314049
Memiliki sekitar 300-an ulasan dengan rating 4.4, toko toko pancing terdekat di Surabaya ini merupakan pilihan yang tepat untuk kamu kunjungi. Di toko pancing ini, persediaan atau koleksinya cukup lengkap. Kamu bisa menemukan berbagai alat dan kebutuhan pancing dari yang paling mahal hingga paling murah sekalipun.
Di toko pancing Surabaya ini, kamu bisa mendapatkan berbagai merk pancingan branded seperti Shimano, Penn, Daiwa, Tica, Maguro, dan lain sebagainya. Ada juga umpan-essens-lure, timah, kail, topi, tas, dan juga berbagai peralatan serta accesoris seperti cool box, tool box meiho, dan lain sebagainya.
Selain itu, kamu juga akan diberikan pelayanan yang optimal. Ada pelanggan yang menjelaskan bahwa bagi pemula sekalipun, pelayan di toko pancing ini akan memberikan informasi secara detail mengenai produk sesuai dengan yang ditanyakan pelanggan. Jadi sangat ramah, baik, sopan, dan tentu berpengetahuan.
2. Java Fishing
- Alamat: Jl. Kalimantan No. 1 Gubeng, Kec. Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur 60281
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 09.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: (031) 5018855
Jika kamu sedang mencari toko pancing Surabaya Barat, maka Java Fishing bisa dijadikan pilihan. Letaknya di Jalan Kalimantan No. 1, Gubeng. Silakan datang ke tempat ini ketika jam buka atau jam operasionalnya. Tempat ini sangat cocok bagi kamu yang mencari toko pancing dengan koleksi yang lengkap.
Jadi, sangat cocok bagi siapapun yang hobi memancing. Kamu bisa menemukan kail, joran, serta berbagai alat dan aksesoris memancing lainnya. Lahan parkirnya juga memadai. Dan juga, bagi siapapun yang menjadi member toko ini, maka akan mendapatkan diskon khusus.
Pelayanan yang diberikan juga ramah dan baik. Bahkan bagi kamu yang masih seorang pemula dalam memancing juga bisa memilih toko ini untuk didatangi. Kamu akan mendapatkan penjelasan yang lengkap mengenai produk yang dipilih. Selain itu, harga produk di toko ini juga terjangkau. Jadi sangat tepat untuk dikunjungi.
3. H I J Pancing
- Alamat: Jl. Simo Kwagean Kuburan No.16A, Banyu Urip, Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya, Jawa Timur 60254
- Jam buka: hari Senin sampai hari Minggu pukul 06.00 – 21.00
- Nomor telepon: 0897 3870 099
Tempat yang bisa kamu datangi untuk mendapatkan berbagai kebutuhan memancing adalah H I J Pancing. Alamat toko pancing ini berada di Jl. Simo Kwagean Kuburan No. 16 A. Silakan datang ke tempat tersebut. Ada baiknya bertanya pada warga sekitar karena tempatnya memang sedikit menjorok ke dalam dan agar sulit ditemukan.
Walaupun sulit ditemukan, koleksi perlengkapan alat pancing di sini lumayan lengkap. Harganya juga terjangkau. Pelayanan yang diberikan oleh toko ini juga sangat baik. Tak heran jika berbagai ulasan yang diberikan oleh pelanggannya juga bernada baik. Kamu bisa datang ke toko pancing Surabaya ini jika ingin memenuhi kebutuhan pancingmu.
4. Toko Laskar Pancing
- Alamat: Jl. Lasem No.30B, Dupak, Kecamatan Krembangan, Kota Surabaya, Jawa Timur 60178
- Jam buka: hari Senin sampai Minggu pukul 07.00 – 21.00 WIB
- Nomor telepon: 0852 3429 2024
Ada banyak orang yang merekomendasikan Toko Laskar Pancing sebagai salah satu toko pancing Surabaya terbaik yang bisa didatangi. Pasalnya, di toko ini pelanggan bisa mendapatkan berbagai kebutuhan, alat, dan perlengkapan pancing. Koleksi yang ada di sini memang dikatakan cukup lengkap.
Selain itu, penjual yang menjaga toko juga sangat ramah, memiliki pelayanan yang cepat, serta memberikan wrapping barang yang aman dan juga rapi. Harga yang ditawarkan juga terjangkau atau bahkan bisa dikatakan murah. Walaupun murah, kualitasnya tetap tidak bisa diragukan lagi.
Bahkan Laskar Pancing juga menyediakan layanan online. Jadi kamu bisa memilih untuk membeli kebutuhan pancing secara online maupun offline. Semua pelayanan online maupun offline, tetap dilakukan dengan sangat baik. Jadi, bagi kamu yang ingin mendatangi toko pancing yang lumayan lengkap dan murah, toko ini bisa jadi pilihan.
5. Jackpot Pancing
- Alamat: Komplek Ruko Mega Galaxy Blok 14 B No.5, Jl. Sukarno Hatta, Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60116
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 10.00 – 16.30
- Nomor telepon: (031) 5963763
Toko pancing Surabaya selanjutnya yakni Jackpot Pancing. Di tempat ini, kamu juga bisa menemukan berbagai perlengkapan memancing. Koleksinya memang tidak terlalu lengkap namun sudah cukup untuk memenuhi berbagai kebutuhan memancingmu. Tempatnya mudah untuk dilihat dari jalan.
Selain itu, pelayanannya juga baik. Paling diunggulkan dari toko pancing ini adalah harganya yang murah. Kamu bisa mendapatkan berbagai perlengkapan pancing dengan harga miring. Kualitasnya juga lumayan. Jadi cocok bagi orang yang suka memancing namun tidak punya budget terlalu banyak.
Belum cukup di situ. Selain memiliki berbagai alat pancing yang murah, kamu juga bisa menemukan alat pancing high-end yang harganya mahal. Jadi, jika kamu ingin mencari alat atau perlengkapan memancing yang branded lagi mahal, Jackpot Pancing bisa kamu datangi.
6. Bandung Central Arteri Samudra
- Alamat: Jl. Kembang Jepun No.194-196, Nyamplungan, Kecamatan Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur 60162
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 – 16.30
- Nomor telepon: (031) 3522993
Tempat untuk mendapatkan berbagai alat dan kebutuhan memancing selanjutnya yakni Bandung Central Arteri Samudra. Di tempat ini, kamu bisa menemukan alat dan perlengkapan pancing yang sangat lengkap. Kamu juga bisa memilih dari harga yang paling murah hingga paling mahal.
Jika pun ada barang belum tersedia, kamu masih bisa melakukan inden melalui toko ini. Tempatnya juga bagus dan nyaman ketika dikunjungi. Tak hanya perlengkapan memancing saja, bahkan peralatan untuk nelayan seperti jaring, pelampung jaring, pemberat timah, dan masih banyak lagi.
Pelayanannya juga sangat baik. Misalnya saja, bagi kamu yang pemula biasanya akan disarankan untuk membeli beberapa perlengkapan tertentu. Dengan begitu, kamu yang masih awam terhadap dunia memancing bisa sangat terbantu atas pelayanan yang diberikan di toko pancing Surabaya ini.
7. Putra Bandung Pancing Surabaya
- Alamat: Ruko Mangga Dua, Jl. Jagir Wonokromo Permai No. 7, Jagir, Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur 60244
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 – 17.00 WIB
- Nomor telepon: 0816 511 177
Tempat terbaik untuk menemukan berbagai kebutuhan memancingmu selanjutnya yakni di toko Putra Bandung Pancing Surabaya. Di tempat ini, kamu juga bisa mendapatkan berbagai keperluan memancing. Koleksinya lumayan lengkap dan harganya juga terjangkau.
Seperti toko pancingan yang direkomendasikan lainnya, pelayanan di toko ini juga sangat ramah dan baik untuk semua pelanggan. Selain itu, tempat toko ini juga tergolong bersih dan nyaman untuk dikunjungi. Dengan begitu, kamu bisa berlama-lama untuk memilih produk yang dibutuhkan.
Selain memberikan pelayanan dan harga yang murah, toko ini juga sudah dipercaya sebagai penyedia keperluan mancing oleh para angler atau pemancing. Jika kamu berada di Wonokromo, ada baiknya mengunjungi toko pancing Surabaya yang satu ini.
8. Toko Pancing Bapake
- Alamat: Jl. Kenjeran No.616 G, Dukuh Sutorejo, Kec. Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60135
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 – 17.30. Hari Minggu pukul 07.00 – 15.00
- Nomor telepon: 0822 5766 8381
Bisa dikatakan, toko ini merupakan spesialis dari Galatama. Pasalnya, koleksi perlengkapan Galatama dari rod, assen, reel, dan juga lainnya sangat lengkap di toko ini. Pelayanannya juga ramah, dan tempatnya didesain senyaman mungkin agar pelanggan betah dengan menggunakan AC.
Masalah harga, tidak perlu khawatir. Produk yang dijual di sini juga terjangkau. Bahkan kalau kamu membeli item tertentu, kamu bisa mendapatkan diskon beberapa persen. Dari sisi lokasi, toko ini mudah ditemukan. Selain itu, akses untuk jalan masuknya juga cukup lebar.
Jadi, bagi kamu yang membawa mobil untuk ke toko ini, tidak perlu khawatir tidak bisa masuk. Selain itu, tempat parkirnya juga lumayan nyaman. Selain memiliki pelayanan yang ramah dan koleksi yang lengkap, pelayanan yang diberikan juga menyasar penjelasan tentang peralatan yang ingin dibeli dengan tujuan pembelian.
9. Rajawali Timur Pancing
- Alamat: Jl. Prapen Indah I, Prapen, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60229
- Jam buka: hari Senin sampai Sabtu pukul 08.00 – 16.30. Hari Minggu pukul 10.00 – 16.00
- Nomor telepon: 0822 1305 2727
Toko pancing Surabaya Timur yang bisa kamu kunjungi yakni Rajawali Timur Pancing. Di toko ini, kamu bisa mendapatkan berbagai alat dan kebutuhan memancing. Harga yang ditawarkan untuk setiap produknya juga murah dan terjangkau. Tempatnya juga mudah ditemukan.
Pelayanan yang diberikan oleh toko ini juga sangat ramah. Kamu juga bisa menemukan berbagai kebutuhan memancing yang berkualitas. Pembeliannya pun, bisa dilakukan secara offline maupun online. Metode pembayaran yang disediakan cukup lengkap mulai dari uang tunai hingga debit.
Di sini, selain bisa memesan online maupun offline, pelanggan juga bisa memilih agar barang pesanannya dikirim secara langsung. Toko ini, memang dibuat oleh orang yang juga hobi memancing. Jadi, toko ini tahu hampir semua kebutuhan para angler atau para maniak memancing.
10. Soponyono Sport dan Fishing
- Alamat: Jl. Raya Darmo Indah Bar. Blok LL No.4, Tandes Kidul, Kec. Tandes, Kota SBY, Jawa Timur 60187
- Jam buka: Senin-Sabtu Jam 09.00-20.00
- Nomor telepon: 0895-3579-08077
Toko pancing Surabaya yang selanjutnya adalah Soponyono Sport dan Fishing. Toko ini menyediakan berbagai aneka peralatan dan perlengkapan untuk berolahraga, termasuk memancing.
Peralatan memancing yang dijual juga terbilang lengkap mulai dari stik dan cekrikan pancing, umpan mainan, skirt atau bulu untuk kodok, dan lain-lain. Informasi lengkapnya bisa langsung datang ke tokonya.
Google Maps Alamat Toko Pancing Surabaya
Tidak puas rasanya kalau belum datang langsung ke toko pancing Surabaya. Nah, bagi kamu yang ingin tahu alamat detailnya, bisa per besar Google Maps di bawah ini.
Itulah beberapa toko pancing Surabaya yang direkomendasikan. Datanglah ke toko yang terdekat di daerahmu dan ke tempat yang sudah disarankan pada artikel ini. Kamu akan mendapatkan berbagai kebutuhan memancingmu. Semoga membantu.