Lagi butuh jasa sablon baju di Medan? Mungkin beberapa referensi dari kami ini bisa cukup membantumu. Di Medan sendiri ada cukup banyak tempat sablon berkualitas yang bisa kamu pilih.
Beberapa di antaranya mungkin masih menggunakan sablon manual dan sebagian lainnya mungkin juga sudah ada yang pakai mesin sablon otomatis. Nantinya tergantung kamu mau pilih yang mana.
Keduanya memang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Misalnya, untuk sablon manual bisa menghasilkan sablonan baju yang lebih kuat dan juga lebih tahan lama.
Sedangkan untuk sablon otomatis memang diunggulkan dari sisi kecepatan dan ketepatan produksinya. Kekurangannya adalah hasil sablonnya memang kurang berkualitas dan sablonnya lebih cepat retak dan lepas.
Daftar isi:
Tempat Sablon Baju di Medan
Jenis sablon yang kamu gunakan tentu bisa sesuai referensi. Tapi tugas kami adalah memberikanmu sejumlah referensi tempat sablon baju di Medan. Cek sini, ya:Â
1. Quas Sablon
- Alamat: Gg. Lestari No.3A, Tj. Rejo, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara 20122
- Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: 0811 6572 121
- Website: https://quasmedan.com/
Mau tahu di mana tempat sablon kaos satuan Medan atau dalam jumlah besar sekaligus? Pilihanmu bisa jatuh pada Quas Sablon. Yap, tempat ini memang sangat kami rekomendasikan untuk bikin sablonan maju.
Alasannya banyak. Pertama, karena mereka menggunakan sablon manual yang menggunakan tinta plastisol, rubber, dan juga DTF. Perpaduan antara sablon manual dan DTF akan membuat hasil sablonnya berkualitas dan pengerjaan sablonnya akan jauh lebih cepat.
Nggak perlu khawatir, ini bukan sekadar omong kosong belaka. Hal ini juga dibuktikan dengan cukup banyak testimoni dari para pelanggan yang menggunakan jasa dari Quas Sablon. Mau mock up? Bikin desain? Atau ingin menggunakan berbagai macam jenis kaos? Semuanya bisa di Quas Sablon.
2. MAC Sablon Kaos
- Alamat: Jl. Gagak Hitam, Sunggal, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara 20122
- Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 19.00 WIB
- Nomor telepon: 0813 9696 8883
- Website: www.macsablonkaso.co.id
Salah satu tempat sablon baju terdekat yang ada di Medan adalah MAC Sablon Kaos. Kamu bisa tuh memesan berbagai macam jenis kaos seperti kaos untuk kebutuhan cafe, showroom, BUMN & pemerintahan, dan juga kaos sekolah juga universitas.
Nggak hanya untuk kaos aja loh! Kamu pun bisa pesan hoodie dan juga topi sablon jika memang membutuhkannya. Klien mereka ini cukup banyak mulai dari perusahaan swasta sampai dengan instansi pemerintah.
Kualitasnya juga bagus, kamu nggak bakal kecewa kalau memang ingin memesannya dari sini. Ada layanan menarik yang tersedia, kamu bisa mendapatkan free desain dan juga mendapatkan layanan pengerjaan yang cepat.
3. Textona
- Alamat: Jl. Garu 1 No.52, Sitirejo III, Kec. Medan Amplas, Kota Medan, Sumatera Utara 20147
- Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 18.00 WIB
- Nomor telepon: 0896 0856 1964
- Website: https://textona.business.site
Ada dua jenis teknik sablon yang disediakan di sini: otomatis dan juga manual. Kamu bebas kok mau pakai yang manual atau bisa juga memilih sablon yang menggunakan mesin DTF.
Di sini bisa memilih juga untuk sablon satuan dengan harga Rp 70 ribu. Sedangkan untuk harga sablon manual rubber plastisol harganya Rp 50 ribu. Nah, kalau mau pakai print DTF, per meternya sangat murah yakni Rp 80 ribu.
Bebas kok mau sablon kaos, hoodie, topi, atau bahkan bisa juga sablon kemeja. Nah untuk hasilnya memang cukup menarik dan hasilnya sangat berkualitas. Kalau ingin tahu, coba deh langsung dateng ke alamat toko sablon Medan satu ini.
4. Bajeelon Screen Printing
- Alamat: Jl. Air Bersih Ujung No.82/1, Binjai, Kec. Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara 20228
- Jam buka: Senin – Sabtu 24 jam
- Nomor telepon: 0813 8000 3159
- Website: https://www.instagram.com/bajeelon/
Bajeelon Screen Printing pun bisa menjadi salah satu alternatif buat kamu yang lagi butuh jasa sablon. Sama halnya dengan yang sebelumnya, di tempat sablon baju di Medan ini juga punya dua teknik sablon.
Pertama adalah dengan teknik sablon manual yang bisa menghasilkan kualitas maksimal dan tahan lama untuk tintanya dan sablon DTF yang sangat unggul dari kecepatan produksi baju sablon.
Jenis sablon ini banyak digunakan jasa digital printing di Medan. Jadi, kamu tidak perlu ragu dengan hasil yang kami berikan. Kamu bebas mau pilih yang mana. Kombinasi antara keduanya pun bisa kamu lakukan.Â
Ada nih yang menarik dari tempat sablon ini. Selain udah bisa pesan secara online lewat Tokopedia, kamu juga bisa ikut workshop dan juga kursus sablon di Bajeelon Screen Printing. Keren banget nggak, sih?
5. Sejuta Warna Sablon
- Alamat: Jl. Mongonsidi No.89, Anggrung, Kec. Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara 20152
- Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 17.00 WIB
- Nomor telepon: 0812 6558 113
- Website: https://www.instagram.com/sejutawarna_sablon/
Namanya mungkin sudah benar-benar menunjukkan kualitas sablon dari tempat ini. Yap, kamu bisa menggunakan jasanya untuk melakukan sablon pada kaos dan bahkan bordir juga bisa di sini.
Pelanggan mereka itu banyak mulai dari perusahaan swasta, komunitas, dan bahkan juga instansi pemerintahan. Jadi kalau bicara masalah kualitas sablon kamu udah nggak perlu ragu.
Saat ingin memesan dari tempat sablon ini, kamu harus melakukan konsultasi dulu dan desainnya bisa request dibuatin oleh mereka. Jadinya lengkap layanannya dari awal pemesanan sampai produksi kaos sablonnya.
Itulah sejumlah tempat sablon baju di Medan yang bisa jadi pilihan. Tinggal pilih deh mau menggunakan sablon manual ataupun DTF. Kamu bebas memilihnya!