5 Tempat Kursus Barista Medan dengan Coach Terbaik

Profesi barista sekarang makin digemari, termasuk di Medan. Jika ingin menjalani profesi sebagai barista, tempat kursus barista Medan ini bisa kamu datangi buat belajar. 

Jadi barista itu nggak gampang. Bukan cuma sebatas kenal kopi dan bisa bikin espresso saja. Tapi harus bisa menguasai berbagai teknik dan takaran khususnya. Nah, semua itu bisa dipelajari lewat kelas barista. 

Menemukannya tidaklah sulit. Bahkan banyak coffee shop yang saat ini menjadikan tempatnya sebagai tempat belajar jadi barista dengan menyediakan kelas dan program khusus. Ingin tahu lebih lanjut buat tempat kursus barista yang ada di Medan? 

Simak lengkapnya dalam uraian kami, ya!

Rekomendasi Tempat Kursus Barista Medan

Pelatihan barista adalah pilihan terbaik untuk kamu yang suka banget dengan dunia kopi sekaligus punya cita-cita jadi barista profesional. Tapi kalau mau belajar, silakan datang ke tempat kursus barista ini: 

1. AEKI Cerita Kopi

  • Alamat: Jl. Kirana Raya belakang Medan Plaza lama No.38, Petisah Tengah, Kec. Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara 20112
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 19.00 WIB
  • Nomor telepon: 0813-9792-8285
  • Instagram: https://www.instagram.com/aekicafe
  • Rute maps: https://maps.app.goo.gl/KTFH8SDG2GoBZMbVA

AEKI Cerita Kopi adalah Cafe yang sekaligus menawarkan Barista Class dan Roasting Class. Tempatnya cozy. Bisa nyantai sekalian belajar jadi barista di sini. Tenang aja, tutornya udah profesional, kok. 

Buat informasi kursus barista Medan di sini amat terbatas. Informasi yang kami ketahui hanya AEKI Cerita Kopi ini menawarkan kursus buat para UKM dari Koperasi yang ada di Sumatera Utara. 

Sebelum ikut, kamu cek dulu jadwalnya. Yap, nggak setiap hari mereka menyediakan les atau kursus barista. Melainkan di tanggal dan momen-momen tertentu. Enaknya, di sini gratis loh pelatihannya. Cek Instagramnya biar tahu jadwal. 

2. LPK Mulki Vokasi Indonesia

  • Alamat: Jl. Rakyat No.123 B, Tegal Rejo, Kec. Medan Perjuangan, Kota Medan, Sumatera Utara 20237
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 10.00 – 17.00 WIB
  • Nomor telepon: 0813-7075-9607
  • Website: https://www.mulkivokasiindonesia.com/
  • Rute maps: https://maps.app.goo.gl/iWDUXytRjA6h9yEs7

Mau tahu tempat pelatihan barista bersertifikat yang bagus? LPK Mulki Vokasi Indonesia bisa jadi pilihan. Program yang tersedia adalah Basic Barista. Di dalamnya terdapat sejumlah materi yang disediakan. 

Adapun materinya seperti Pengenalan Kopi & Profesi, Manual Brewing, dan Basic Menu. Harga kursusnya Rp4.500.000. Worth banget kok kalau ikut kursus barista Medan ini. 

Soalnya mereka telah menjalin kerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) seperti Pendamping UMKM, Service Excellent, Kemnaker, Kemensos, dan masih banyak lagi. 

Proses pendaftaran yang diberlakukan di sini gampang banget, kok. Tinggal buka website dan buka kolom pendaftaran. Isi data dirimu dan kemudian, pilih Kursus Barista. Setelah itu, tinggal tunggu informasi lebih lanjut. 

3. Disnaker Medan

  • Alamat: Jl. K.H. Wahid Hasyim No.14, Merdeka, Kec. Medan Baru, Kota Medan, Sumatera Utara 20154
  • Jam buka: Senin – Jumat jam 08.00 – 16.45 WIB
  • Nomor telepon: (061) 4511428
  • Website: – 
  • Rute maps: https://maps.app.goo.gl/MW3q5x7s83bAATr47

Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Medan ini juga nyediain kursus barista Medan buat kamu yang usianya 17 – 50 tahun. Semua kalangan dan semua orang, bisa join kursus tanpa perlu biaya. 

Yap, kamu nggak salah baca. Kursus di sini nggak perlu bayar alias gratis. Metode pelatihannya pun offline. Jelas akan lebih nyaman buat belajar. Hanya saja, ada batas waktu buat pelatihannya. 

Kamu harus sering-sering cek laman website mereka untuk tahu kabar terbaru. Dalam pelatihan ini, kamu bisa belajar bikin kopi menggunakan standar resep serta SOP yang berlaku di dalam perusahaan. 

Setelah selesai ikut pelatihan di sini, kamu bakal dapet dua sertifikat: Sertifikat Kementerian sampai Sertifikat BNSP. Bisa buat wanita juga, kok. Siapapun bisa belajar di sini!

4. POLBANGTAN MEDAN

  • Alamat: Jl. Binjai km 10, Tromol pos No.18, Paya Geli, Kec. Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara 20002
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.00 – 16.00 WIB
  • Nomor telepon: (061) 8451544
  • Website: http://polbangtanmedan.ac.id/
  • Rute maps: https://maps.app.goo.gl/MyDrEpjCbMee2GKt8

Polbangtan Medan adalah tempat kursus barista Medan yang sudah resmi membuka jurusan untuk belajar barista. Jurusan Barista di sini masuk dalam kategori Diploma I (D-1), jadi mirip banget sama kursus. 

Cocok nih buat yang udah suka kopi dari sebelum kuliah dan memang ingin mendalaminya. Saat lulus dari sini, kamu bakal dianggap sebagai Barista Plus. Intinya bukan cuma tahu cara bikin kopi. 

Tapi juga tahu dari hulu ke hilir mengenai kopi. Mulai dari penanaman, perawatan, pemanenan, dan segala prosesnya hingga kopi sampai ke tangan penikmatnya. Lengkap banget deh, pokoknya. 

Barista Class yang ada di sini, tentu tidak sembarangan. Kamu bakal dapat materi yang lengkap dari narasumber yang telah memiliki kompetensi lengkap di dalam bidangnya. Langsung aja ke websitenya biar tahu lebih lanjut, ya!

5. Coffeenatics Medan

  • Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.8K, Madras Hulu, Kec. Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara 20152
  • Jam buka: Setiap hari jam 08.00 – 22.00 WIB
  • Nomor telepon: (061) 4521960
  • Website: https://campsite.bio/thecoffeenatics
  • Instagram: https://www.instagram.com/thecoffeenatics/
  • Rute maps: https://maps.app.goo.gl/j3mThdQPu8vAWC4d6

Tidak hanya jadi tempat nongkrong dengan aneka kopi berkualitas, Coffeenatics juga menawarkan kelas kursus barista Medan bagi siapapun yang mau belajar. Di sini, siapapun bisa belajar mengenai kopi. 

Programnya sangat banyak. Tinggal kamu pilih saja mau Basic Barista, Complete Barista, Espresso Machine Module, Manual Brew, Basic Coffee Sensory, dan bahkan juga Latte Art. 

Trainer yang ada di sini bernama Harris Hartanto Tan yang punya kualifikasi CQI Q Grader dan Q Processor & SCA Roaster. Ada juga Norita Chai yang kualifikasinya sama bagusnya dengan Harris Hartanto Tan. 

Buat biayanya, Basic Barista yakni Rp2.500.000 – Rp3.000.000 dan Complete Barista biayanya Rp5.000.000 – Rp5.500.000 untuk per orangnya. Langsung cek website mereka kalau mau daftar, ya!

Nah, udah kami sediain nih informasi lengkap tempat kursus barista Medan yang bisa kamu pilih. Tertarik buat belajar di mana?